/

Viral Video Kakek Suhud, Ini Tanggapan Nikita Mirzani  

NIIMNEWS.COM, JAKARTA – Baim Wong baru-baru ini viral di media sosial, karena dianggap memarahi dan menyebut Kakek Suhud sebagai pengemis. Padahal Kakek Suhud mengatakan dirinya hanya berniat menawarkan barang dagangannya berupa buku.

Artis Nikita Mirzani menanggapi video viral Kakek Suhud. Nikita merasa sangat kesal melihat perilaku Baim terhadap kakek Suhud yang terlalu berelebihan dan kasar.

Ibu dari 3 anak ini berharap agar kejadian tersebut menjadi pembelajaran dan tidak terulang lagi. Untuk para Kreator Konten bisa lebih bijak dalam membuat konten, terutama yang berurusan dengan bantuan kemanusiaan.

“Ya mudah-mudahan ini bisa jadi pelajaran untuk para konten kreator, YouTuber juga, supaya jangan mendiskriminasikan orang-orang miskin yang tidak bisa berbuat apa-apa, diolok-olok begitu ya,” ujar Nikita Mirzani saat ditemui di Jakarta Selatan, Selasa (12/10/2021).

Selain itu, Nikita sendiri merasa tidak setuju dengan konten bagi-bagi uang seperti yang dilakukan oleh Baim Wong.

Oleh karena itu, ia lebih suka mengajarkan untuk tak terbawa dengan kebaikan orang-orang demi sebuah konten.

“Makanya gue selalu bilang berbuat baik tuh kayak gini caranya jangan lo kasih Rp 500.000, Rp 300.000, terus lo jadiin konten, terus orang suka ‘oh dermawan ya’. Enggak gitu,” ucap Nikita.

Tag

Bagikan

TINGGALKAN BALASAN

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Leave a Comment

INDEKS

Viral Video Kakek Suhud, Ini Tanggapan Nikita Mirzani  

NIIMNEWS.COM, JAKARTA – Baim Wong baru-baru ini viral di media sosial, karena dianggap memarahi dan menyebut Kakek Suhud sebagai pengemis. Padahal Kakek Suhud mengatakan dirinya hanya berniat menawarkan barang dagangannya berupa buku.

Artis Nikita Mirzani menanggapi video viral Kakek Suhud. Nikita merasa sangat kesal melihat perilaku Baim terhadap kakek Suhud yang terlalu berelebihan dan kasar.

Ibu dari 3 anak ini berharap agar kejadian tersebut menjadi pembelajaran dan tidak terulang lagi. Untuk para Kreator Konten bisa lebih bijak dalam membuat konten, terutama yang berurusan dengan bantuan kemanusiaan.

“Ya mudah-mudahan ini bisa jadi pelajaran untuk para konten kreator, YouTuber juga, supaya jangan mendiskriminasikan orang-orang miskin yang tidak bisa berbuat apa-apa, diolok-olok begitu ya,” ujar Nikita Mirzani saat ditemui di Jakarta Selatan, Selasa (12/10/2021).

Selain itu, Nikita sendiri merasa tidak setuju dengan konten bagi-bagi uang seperti yang dilakukan oleh Baim Wong.

Oleh karena itu, ia lebih suka mengajarkan untuk tak terbawa dengan kebaikan orang-orang demi sebuah konten.

“Makanya gue selalu bilang berbuat baik tuh kayak gini caranya jangan lo kasih Rp 500.000, Rp 300.000, terus lo jadiin konten, terus orang suka ‘oh dermawan ya’. Enggak gitu,” ucap Nikita.

Tag

Bagikan :

TINGGALKAN BALASAN

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Leave a Comment